KOTA MALANG (mataelangnusantara.id) Seiring akan bergantinya tampuk kepemimpinan di Polresta Malang Kota dari Kombes. Nanang Haryono kepada AKBP. Putu Cholis Aryana, S.I.K langsung mendapatkan apresiasi dari Kombes. Pol Budi Hermanto, S.I.K, M.Si yang saat ini menjabat Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya (PMJ). Sabtu (20/12/2025)
Hal tersebut terungkap dengan datangnya karangan bunga ucapan selamat yang ditempatkan di yang bertuliskan “Selamat Kepada AKBP. Putu Cholis Aryana Sebagai Kapolresta Malang Kota” dan dibawah tulisan ucapan tersebut tertulis Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes. Pol. Budi Hermanto.
Dalam keterangannya ketika dihubungi via pesan singkat WhatsApp Kombes. Budi Hermanto yang juga pernah menjabat sebagai Kapolresta Malang Kota selama 3 tahun ini mengapresiasi atas ditunjuknya AKBP. Putu Cholis sebagai pemegang tongkat komando kepolisian di kota pendidikan ini.
“Selamat atas mutasi dan promosi AKBP. Putu Cholis yang telah menerima jabatan barunya sebagai Kapolresta Malang Kota”.
Kombes. Budi Hermanto menilai Polresta Malang Kota butuh sosok pemimpin seperti AKBP. Putu Cholis.
“Menurut saya penunjukan Kapolresta Malang Kota yang baru ditetapkan hari ini sudah sangat tepat dan bukan yang menempati jabatan juga bukanlagi sosok yang asing di Malang Raya ini”.
Kabid Humas Polda Metro Jaya yang akrab disapa Buher ini juga menyebutkan bahwa AKBP. Putu Cholis juga sosok yang Punyai karakter yang cocok untuk Kota Malang.
“Saya mengenal sosok ini, saya yakin Putu Cholis akan mampu menciptakan Kondusifitas serta menjaga keharmonisan serta sinergitas dengan seluruh elemen yang ada di Kota Malang yang lebih solid lagi”. Ungkapnya penuh keyakinan.
Kabid Humas PMJ yang dikenal tegas dan bersahaja ini juga punyai harapan besar kepada Kapolresta Malang Kota yang baru agar bisa membawa angin perubahan besar dan kesejukan bagi kota pendidikan tersebut.
(Junaedi)



